KURIKULUM PAUD IGS
I. BLUE PRINT KURIKULUM PAUD IGS
Kurikulum PAUD IGS adalah seluruh program pembelajaran yang bersifat akademik maupun non akademik yang semuanya berorientasi pada tercapainya visi dan misi lembaga. Adapun Blue Print Kurikulum PAUD IGS dapat digambarkan dalam lingkaran Visi dan Misi PAUD IGS sebagai berikut :
II. PENJELASAN BLUE PRINT KURIKULUM PAUD IGS
A. MAKSUD DAN TUJUAN KURIKULUM
Kurikulum adalah “ program dan pengalaman belajar serta hasil-hasil belajar yang diharapkan, yang diformulasikan melalui pengetahuan dan kegiatan yang tersusun secara sistematis, diberikan kepada siswa di bawah tanggung jawab sekolah untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan pribadi dan kompetensi sosial siswa.
Seluruh materi yang diberikan kepada siswa dalam kegiatan pembelajaran selalu mengacu pada tercapainya Visi dan Misi sekolah. Secara umum kurikulum PAUD IGS mengacu pada Kurikulum Nasional yang telah ditetapkan oleh Dirjen Paud. Namun untuk menyesuaikan dengan karakter pendidikan Islam dan tuntutan pemenuhan pembelajaran inklusi, PAUD IGS juga memadukan dengan kurikulum internal khas PAUD IGS yang selalu menyesuaikan dengan tahap tumbuh kembang anak, pembentukan kepribadian Islam, menguasai tsaqofah Islam serta menguasi berbagai ilmu kehidupan.
B. PENGELOMPOKAN BIDANG KURIKULUM
Pengelompokan kurikulum di PAUD IGS dibagi dalam tiga kelompok :
NO. | BIDANG KURIKULUM |
BENTUK PROGRAM |
MATERI | KETERANGAN | ||
1 | Kepribadian Islam | Budaya Sekolah | Hubungan Manusia dengan Dirinya | Kemandirian memenuhi kebutuhan diri, disiplin, menjaga kesehatan dll. |
||
Hubungan Manusia dengan Penciptanya |
Syukur, taat sholat, infaq, beribadah lainnya. | |||||
Hubungan Manusia dengan Manusia | Menghargai orang lain, sopan, salaing membantu, bekerjasama, dll. |
|||||
Hubungan Manusia dengan Alam | Suka menanam, menyayangi hewan, menjaga barang, tidak merusak lingkungan, dll. |
|||||
2 | Tsaqofah | Keislaman | Aqidah/Aqlak | diwujudkan melalui kurikulum berbasis | ||
Islam | tauhid, diberikan melalui materi teori dan aplikasi dalam kehidupan. Setiap materi pelajaran juga harus dikaitkan dengan Allah sang Pencipta sehingga keimanan anak pada Allah semakin meningkat. | |||||
Fiqih | diberikan melalui materi keislaman, materi ini mengajarkan bagaimana ibadah dengan benar sesuai dengan Al-Qur’an dan Sunnah, bagaimana mengamalkan rukun Islam dan rukun iman dengan benar. |
|||||
Do’a dan Hadis | do’a dan hadist yang diberikan adalah do’a dan hadist yang berhubungan dengan amaliah sehari-hari disesuaikan dengan tumbuh kembang anak usia dini. | |||||
Tahsin | Tahsin deberikan setiap hari dengan target setiap anak memiliki kemampuan membaca Al-Qur’an dengan tartil | |||||
Tahfidz | diharapkan siswa memiliki hafalan Al- Qur’an yang memadai, untuk jenjang PAUD dengan target 1 juz, | |||||
Sirah Nabawi | untuk mencontoh kepribadian Rasulullah Muhammad SAW, anak harus memiliki pengetahuan siapa dan bagaimana amalan Rasulullah. Setiap hari guru akan membacakan buku sirah selama 5 s/d 10 menit, deberikan hikmah apa yang harus dicontoh dan apa yang harus dihindari. |
|||||
3 | Ilmu Kehidupan | Program Stimulasi Motorik dan sosial emosi. | Stimulasi Halus |
Motorik | Seluruh program stimulasi akan diberikan dengan menyenangkan, bermain sambail belajar, metode Active Learning, | |
Stimulasi Kasar |
Motorik | |||||
Stimulasi | Sosial | |||||
Emosi | berbasis tauhid, problem based learning dan project based learning. | |||||
Stimulasi Bahasa | ||||||
Stimulasi Pra Matematika |
||||||
Stimulasi Pra Sains | ||||||
Olah Raga | ||||||
Seni – Karya |