Kelas 3 Al-Kautsar Matematika Seru dengan Hulahup: Belajar Perkalian Jadi Menyenangkan!
Kegiatan hari ini di kelas 3 Al Kautsar berjalan dengan penuh semangat. Siswa memulai hari dengan ikrar bersama dan circle time. Dalam sesi ini, guru menyampaikan informasi tentang ciri-ciri perempuan saat akan baligh, yang disambut dengan antusias oleh siswa melalui berbagai pertanyaan menarik.
Pada pembelajaran SBdP-Bahasa Indonesia, siswa berkelompok untuk membuat properti mini drama. Mereka bekerja sama menyelesaikan peraga yang akan digunakan dalam waktu yang ditentukan. Selanjutnya, dalam pelajaran PKN, siswa memahami makna simbol dalam rambu lalu lintas dan pentingnya sebagai peraturan tertulis.
Pembelajaran Matematika kali ini terasa lebih seru dengan permainan. Menggunakan peraga hulahup, siswa memahami konsep perkalian melalui soal cerita yang dibacakan oleh guru. Mereka juga menuliskan jawaban di papan tulis, menambah keseruan belajar bersama.
Setelah sholat dzuhur, siswa menanam kacang hijau di tanah, menambah pengalaman baru dalam mengenal proses tumbuhnya tanaman. Sebelum mengikuti kegiatan ekstrakurikuler pilihan, mereka berbelanja di Global Mart dengan penuh antusias.
Hari yang penuh ilmu dan pengalaman ini ditutup dengan semangat dan keceriaan. Sampai jumpa di kegiatan seru berikutnya!